Cara Kerja Payment Gateway dan Keuntungan Dalam Penggunaannya

Cara Kerja Payment Gateway dan Keuntungan Dalam Penggunaannya

Dengan adanya perkembangan teknologi modern dan canggih, maka model bisnis dan juga gaya hidup akhir-akhir ini sudah banyak berubah. Transaksi jual beli yang dilakukan lewat toko atau mall dirasa sudah bukan menjadi hal yang praktis lagi. Bahkan saat ini banyak orang yang hanya sekedar menghabiskan waktu di mall saat weekend atau cuci mata saja. Sementara untuk transaksi barangnya mereka mulai melirik yang namanya layanan online. Teknologi yang ada sekarang ini menawarkan sistem pembayaran yang canggih namanya payment gateway . Lantas apa sebenarnya payment gateway dan seperti apa cara kerja payment gateway itu?

Berkembangnya bisnis di dalam sektor e-commerce atau perkembangan toko online tidak memungkiri membuat payment gateway mengambil peran penting dalam mendukung berjalannya bisnis tersebut. Untuk itu cara kerja payment gateway sendiri banyak dinilai sangat menguntungkan bagi penggunanya.

Pengertian dan Cara Kerja Payment Gateway

Payment gateway sebenarnya adalah sebuah sistem transaksi online yang mengotorisasi proses pembayaran. Baik pembayaran yang dilakukan lewat transfer bank ,kartu kredit atau pembayaran langsung. Seperti mandiri clickpay, direct debit, e-wallet dan lain sebagainya. Sistem enkripsi data, nomor kartu kredit dan juga kartu debit yang dilakukan oleh payment processor ini menjamin bahwa transaksi yang dilakukan nyaman dan aman.

Sementara itu, untuk mekanisme kerja dari payment gateway sebagai perantara website e-commerce dan juga merchant bank yang canggih dan aman. Maka payment gateway mempunyai mekanisme kerja standar seperti berikut ini:

Untuk pelanggan toko online, melihat dan memutuskan membeli sebuah produk berdasarkan dari informasi yang sudah disampaikan di dalam koneksi sumber payment gateway. Payment gateway kemudian akan meneruskan informasi kepada processor pembayaran bank anda. Selanjutnya processor pembayaran akan meneruskan informasi transaksi pada asosiasi penerbit kartu yang anda gunakan misalnya Visa atau Mastercard.

Tahapan selanjutnya pihak bank terkait menerima permintaan dan mengirimkan balasan kepada processor dengan menggunakan kode khusus. Dan memberi informasi apakah transaksi berhasil atau gagal. Prosesor pembayaran lantas mengirimkan pesan kepada payment gateway lalu diteruskan ke website serta pemegang kartu sampai transaksi dinyatakan berhasil.

Keuntungan Memakai Payment Gateway

Keuntungan Memakai Payment Gateway

Saat anda menggunakan layanan payment gateway ada banyak keuntungan yang bisa didapatkan. Baik itu keuntungan bagi penjual maupun bagi pembeli nya. Bagi penjual maka akan lebih cepat dan lebih mudah untuk memeriksa pembayaran melalui kartu kredit maupun debit. Payment gateway bisa melindungi data kartu kredit dengan menggunakan teknologi enkripsi data dan juga informasi ketika pelanggan melakukan transaksi.

Saat menggunakan payment gateway maka toko online tidak perlu menyediakan banyak rekening. Karena payment gateway dapat menerima dana transfer dari berbagai rekening serta bisa juga menyalurkannya ke 1 rekening milik toko online prosesnya cepat dan aman. Bisa digunakan untuk transaksi massal, sebab payment gateway bisa memproses ratusan sampai ribuan transaksi dengan waktu yang singkat. Payment gateway sangat user friendly karena dilengkapi dashboard yang membantu penjual atau pembeli di dalam rekonsiliasi penjualan. Seperti detail pelanggan, laporan penjualan, void dan juga refund transaksi.

Selain itu anda akan mendapatkan keamanan karena payment gateway punya teknologi fraud detection. Yang berfungsi mencegah terjadinya kecurangan pembayaran yang dilakukan di toko online.

Keuntungan Untuk Pembeli

Sementara itu, selain keuntungan bagi penjual cara kerja payment gateway juga memberikan keuntungan bagi pembeli. Dalam hal ini pelanggan akan secara langsung dapat bertransaksi tanpa harus membuka website penjual serta website pihak ketiga untuk bisa melakukan transaksi. Pembeli akan merasakan kemudahan dan keamanan di dalam berbelanja secara online saat menggunakan payment gateway ini. Untuk mendapatkan semua keuntungan ini, Anda dapat menggunakan layanan Payment Gateway Indonesia di prismalink.co.id yang merupakan salah satu payment gateway di Indonesia yang memiliki fitur dan pelayanan terbaik. Untuk mengetahui informasi lebih detail, silahkan kunjungi web dari Prismalink.

Related Posts

About The Author